10+ Puisi Untuk Istri Tercinta, Islami, Menyentuh

Posted on

Puisi Untuk Istri – Seorang pria nantinya pasti akan memiliki istri dan menjadi ayah dari anak-anaknya. Dengan begitu, mereka akan dibebankan amanah mulia, serta tugas penuh tanggung jawab sebagai pencari nafkah untuk keluarga.

Puisi Cinta untuk Istri – Dalam menjalani kehidupan, akan ada seorang wanita yang menemani kita kala senang maupun sudah. Dia adalah wanita pilihan Tuhan untuk bersama merajut keluarga yang harmonis hingga akhir hayat. Posisinya sebagai ibu dari anak-anak bukanlah perkara yang mudah.

Dari kecil hingga dewasa, dialah yang paling berperan penting dalam merawat, menjaga dan memberi nilai-nilai positif bagi anak. Untuk mengapreaiasi jasanya selama ini, kamu bisa mempersembahkan beberapa Puisi untuk Istri tercinta di bawah ini.

Memang terkesan simpel, tapi tidak murahan. Koleksi Puisi Romantis untuk istri di bawah ini sangat cocok kamu persembahkan untuk sang ibu rumah tangga, sebagai pengobat hati di sela-sela kelelahan, serta demi menambah keharmonisan rumah tangga.

Kumpulan Puisi untuk Istri Terlengkap

Namun sebelum lanjut, Admin tekankan kepada pembaca semua, bahwa Kumpulan puisi islam untuk istri maupun tema lainnya di bawah ini, merupakan karya Senipedia, bukan bereferensi dari sumber lain. Baiklah, langsung saja simak di bawah ini :

Puisi untuk Istri Tercinta

Puisi untuk istri tercinta
Merdeka.com

Judul : Titipan Terindah

Syukur tak henti terucap,
Akan terwujudnya satu harap,
Hidup denganmu di satu atap,
Dalam terang maupun gelap…

Tuhan titipkan seorang wanita,
Darinya diselimuti suka dan cita,
Hatinya penuh kasih dan cinta,
Hingga tak sanggup terita…

Kaulah, wanita titipan terindah,
Seorang istri yang amat Sholehah,
Pelengkap bahagiaku di dunia,
Pelindungku dari api neraka…

Untukmu wahai wanita Titipan,
Tetap tegar tetaplah bertahan,
Denganku jalani nikmat kehidupan,
Hingga nanti kembali pada Tuhan…

Pada-Nya kupanjatkan do’a,
Lewat kedua tangan ternganga,
Semoga hidup selalu bahagia,
Hingga akhir masanya tiba…

Puisi untuk Istri Tersayang

Judul : Ketika Fajar Tiba

Ketika fajar kembali tiba,
Engkau bangun lalu terjaga,
Melanjutkan kehidupan di dunia,
Sebagai istri yang setia…

Mukamu kusut kembali berseri,
Siapkan makanan di subuh hari,
Untuk anak dan sang suami,
Tanpa pernah mengeluh di hati…

Sang surya perlahan menerpa,
Terdengar sayup suara menyapa,
Bangunkan anak dan suaminya,
Kau sambut dengan senyum gembira…

Kasih indah senantiasa tercurah,
Pagi disambut senyum sumringah,
Terbangunlah sebuah keluarga megah,
Dari tangan sang istri di rumah…

Inilah kebahagiaan yang nyata,
Materi seadanya kaya cinta,
Untukmu istriku yang kucinta,
Akan abadi selama-lamanya…

Puisi Romantis untuk Istri

Puisi romantis untuk istri
Merdeka.com

Judul : Kekasih Halal

Telah datang Pemberi Kabar,
Dari balik dinginnya fajar,
Bahtera cinta mulai berkibar,
Akan datangnya anugerah yang besar…

Kulihat, kutatap, kuamati mukamu,
Berseri indah menyapu haru,
Kujabat salam tangan ayahmu,
Kuutarakan sumpah dan janji suci itu…

Hari itu, tak ada kata berpaling,
Kau bukan lagi wanita asing,
Kini hidup baru telah riba,
Satu atap bersamamu hingga menua…

Kaulah kekasih halalku,
Kekasih hidup dan matiku,
Dari siang hingga malam berlalu,
Temanilah aku wujudkan rindu…

Amanah besar kan ku emban,
Bawamu menuju indah kehidupan,
Merangkai peristiwa penuh kesan,
Dengan kasih tanpa rasa bosan…

Puisi Islami untuk Istri

Judul : Bersama Menuju Surga-Nya

Dimulai semenjak hari itu,
Tekatku bulat asaku menyatu,
Memberi arti dalam hidupmu,
Sebagai teman pelepas rindu….

Wanita terindah anugerah Tuhan,
Bersamamu wujudkan sejuta angan,
Ciptakan momen penuh kesan,
Ceritakan hari hilangkan ratapan….

Untukmu wahai Istriku tersayang,
Tak perlu ragu pun bimbang,
Cinta yang ada takkan hilang,
Sampai ajal pasti kukenang….

Seluruh cinta kupersembahkan,
Darimu ialah semua harapan,
Tak ada jenuh maupun bosan,
Dari hari ini hingga di kemudian….

Temani aku menuju Surga-Nya,
Kubimbing engkau dengan setia,
Bilamana nyawa lepas dari raga,
Bahagia denganmu sepanjang masa…

Puisi untuk Istri yang Menyentuh

Puisi istri yang sholehah
Islampos.com

Judul : Kehadiranmu

Istriku,
Amanah taklah kecil bagimu,
Yang Tuhan Titipkan kepadamu,
Di sepenggalan sisa usiaku…

Dia hadirkan engkau untukku,
Yang haus akan kasih sayangmu,
Secercah cinta terbit dimatamu,
Meski segumpah gundah jua menjamu…

Kaulah istriku,
Penghibur sedih dan laraku,
Pelarai cemas dan gelisahku,
Pengusir gundah dan dukaku…

Wahai istriku tercinta,
Kubimbing engkau menuju Surga-Nya,
Begitu besar harapan tercurah,
Disetiap kali kedua tangan mengadah…

Hai istriku tersayang,
Kehadiranmu membuatku tenang,
Semula haru berubah girang,
Untuk jalani hidup yang panjang…

Ibu dari Anak-Anakku

Tak banyak kata yang bisa terucap,
Kala wajah letihmu kutatap,
Terlihat penuh asa dan harap,
Namun tak pernah lelah mendekap…

Untukmu wahai sang istriku,
Untukmu ibu dari anak-anakku,
Terima kasih yang besar kuutarakan selalu,
Atas kasih sayang dan cintamu…

Tiada kata letih dalam menjaga,
Mendekap erat segenap jiwa raga,
Meski kadang terluka oleh kata,
Ikhlas dan tabah selalu kau jaga…

Tetaplah jadi ibu dari anak-anakku,
Tetaplah jadi satu istriku,
Tiada rasa bosan pun jemu,
Aku mencintai dirimu selalu…

Ketulusan Cintamu

Telah datang kabar gembira,
Dari Sang Maha Pencipta,
Atas terjawabnya sebuah do’a,
Terwujudnya sebuah asa…

Hadirmu, memberi warna baru,
Memberi cahaya di dalam kalbu,
Di bawah awan dan langit biru,
Kaulah hadir yang selalu ku tunggu…

Ketulusan cintamu tak pernah ku ragu,
Kelembutan kasihmu kuharap selalu,
Semoga kita tetap bersatu,
Hingga terpisahkan oleh waktu…

Kau lebur semua gundah di dada,
Kau sirami panasnya hati membawa,
Lewat ikhlas cinta yang kau bawa,
Membuat namamu selalu terselip dalam do’a…

Terima kasih Tuhan atas Anugerah-Mu,
Kau titipkan seorang wanita pemalu,
Malu jika mengingkari-Mu,
Malu saat matanya menatapku…

Pelipur Lara

Ketika tubuh diterpa lelah,
Rasa jenuh mulai menjarah,
Aku pulang menuju rumah,
Disertai hati resah dan gundah…

Kau bukakan pintu rumah,
Kau sambut dengan senyum sumringah,
Terpampang raut wajah yang indah,
Darimu wahai, istri sholehah.

Ketika senja mulai menjamu,
Malam gelap gantikan langit biru,
Kaulah pelipur segenap laraku,
Pelebur letih dan penatku…

Engkaulah satu dalam hati,
Cinta kasihku yang abadi,
Semoga Tuhan memberkati,
Curahan kasih yang suci.

Terima kasih istriku sayang,
Semua darimu akan kukenang,
Sampai nanti masanya datang,
Kaulah pelipur lara sepanjang zaman…

Cinta Terbesar

Puisi cinta sejati
Republika.co.id

Bagaimana aku tidak bersyukur,
Mendapat cinta yang amat bercucur,
Semua gundah menjadi lebur,
Segala lara perlahan hancur…

Darimu si wanita penyabar,
Kudapatkan cinta yang amat besar,
Untuk tempuh kerikil hidup nan kasar,
Bangkitkan semangat hingga berkobar…

Tak henti terima kasih kuhaturkan,
Tak bosan cinta kau berikan,
Atas cinta yang amat besar,
Yang kau curahkan dengan sadar…

Istriku, percayalah padaku,
Cinta yang ada takkan membuntu,
Selamanya kupersembahkan padamu,
Selama hidup dan matiku…

Kau Milikku

Kau bukan Kartini, kau istriku,
Menemani siang dan malamku,
Dalam suka dan dukaku,
Dalam gelak dan tangisku..

Kau bukan Siti Aisyah, kau istriku,
Ibu dari anak-anakku,
Pembangun di subuhku,
Perestu menuju surgaku..

Kau hanya manusia biasa,
Namun cintaku padamu luar biasa,
Kesabaran dan kelembutan kata,
Membawaku menuju bahagia..

Tetaplah disini, aku butuh akanmu,
Cinta, kasih sayang dan pengorbananmu,
Semua yang ada pada dirimu,
Bersama menuju surga yang dirindu..

Do’a Untuk Istri

Ketika mantari di ufuk barat,
Aku berdiri menghadap kiblat,
Kuutarakan dengan khidmat,
Hingga aku dengan-Nya terasa dekat...

Kutadahkan kedua tangan,
Mengharap Dia mendengarkan,
Atas apa yang aku sampaikan,
Atas semua asa dan harapan...

Air mata mengalir membasahi pipi,
Bagai terhanyut dalam mimpi,
Segumpal do’a di penghujung hari,
Untukmulah, wahai sang istri...

Kupanjatkan harapan dan asa,
Menghadap Tuhan Yang Maha Kuasa,
Semoga engkau mendapat berkah,
Wahai istriku yang sholehah...

Oh istriku,
Betapa aku mencintaimu,
Do’aku tak henti mengalir untukmu,
Semoga kebaikan selalu padamu...

Simak juga : Puisi Tentang Ibu

Akhir Kata

Demikianlah, ulasan kali ini mengenai Puisi untuk Istri tercinta dan tersayang menyentuh serta romantis. Semoga dengan adanya koleksi di atas, bisa kamu persembahkan untuk sang istri, dan semoga bisa menambah keharmonisan dalam rumah tangga kamu. Terima kasih. (Ref).