Pantun Motivasi Sukses

Posted on

Pantun Motivasi Sukses – Sepertinya saya tidak perlu bertanya lagi, apakah kamu yang membaca tulisan ini pengen sukses di masa depan, atau tidak. Tentu saja jawabannya sama yakni ingin sekali menjadi orang yang sukses dan berhasil.

Namun ada sedikit perbedaan dari definisi sukses tersebut bagi semua orang, beberapa tolok ukurpun akhirnya muncul. Ada yang mengartikan sukses adalah bisa membahagiakan orangtua, bisa Travelling keliling dunia, mencapai S3 dan lainnya.

Namun meskipun terdapat perbedaan konsep, sebuah kesuksesan tetaplah kesuksesan, karena bersifat relatif yakni tergantung dari sudut pandang mana seseorang menilainya. Nah, kali ini, Senipedia akan mengajak kamu untuk mendapatkan Motivasi menjadi orang sukses.

Dalam artikel ini, saya telah merangkum koleksi Pantun Motivasi untuk Sukses secara lengkap. Saya harap, kumpulan Pantun di bawah ini bisa memberi suntikan lebih untuk kamu, agar senantiasa bersemangat dan bergairah dalam mengejar impian.

Oke, sepertinya tidak perlu berlama-lama lagi. Langsung saja simak, Kumpulan Pantun Motivasi kesuksesan masa depan dalam menjalani kehidupan, semoga bermanfaat. Check this out…

Pantun Motivasi Sukses Terbaik

Menjadi sukses dalam profesi yang disukai ialah impian setiap manusia. Impian yang berhasil tercapai dengan maksimal, tentunya akan memberikan dampak yang besar dalam perjalanan hidup seseorang. Dengan kesuksesan tersebut, bisa dikatakan dia telah berhasil mencapai puncak kejayaan.

Sayangnya, untuk bisa menggapai semua angan tersebut, tidak cukup hanya dengan bekerja keras saja, namun juga membutuhkan do’a serta motivasi, sehingga semangat senantiasa terjaga setiap hari. Nah, beberapa Pantun Motivasi Sukses di bawah ini semoga saja bisa membantu :

Kalau belajar jangan tegang,
Tenangkan pikiran dan jiwa,
Yang rajin akan menang,
Yang tekun akan berjaya.


Tembok raksasa ada di China,
Italia punya Menara Pisa,
Mari kita gapai cita-cita,
Bahagia dunia, masuk ke surga.


Di Jawa ada Surabaya,
Di Kalimantan ada Palangkaraya,
Membayar sukses dengan kerja,
Bayar sekarang, kelak bahagia.


Pergi keluar membeli gorengan,
Sekalian membeli seikat petai,
Lebih bahagia dalam perjuangan,
Daripada dalam santai-santai.


Ikan Mujair dalam kolam,
Sungguh indah dan mahal harganya,
Kerja siang hingga malam,
Demi menggapai cita-cita.


Pipi nenek semakin berkerut,
Karena usianya sudah tua,
Rezeki halal mesti dijemput,
Dengan ikhtiar serta takwa.


Bermain bola dipandu pelatih,
Sebelum tempur ke medan laga,
Biarlah badan berletih-letih,
Asal keluarga bisa bahagia.


Kalau tuan memanjat kelapa,
Cukup jatuhkan yang tua-tua,
Bekerja setekun-tekunnya,
Berdoa sebaik-baiknya.


Pergi ke pasar naik sepeda,
Membeli bawang dan juga lada,
Kalau berjuang jangan putus asa,
Kalau jatuh bangkit sekuat tenaga.


Pagi hari berangkat sekolah,
Cium dulu tangan orangtua,
Jangan menyerah jangan kalah,
Semangat kita selalu menyala.


Pantun Motivasi Sukses di Masa Depan

Pantun motivasi sukses di masa depan

Ketika masa kanak-kanak, kita belum begitu memikirkan mau jadi apa kita ini di kemudian hari. Namun seiring waktu berjalan dan kedewasaan dalam diripun mulai terlihat, barulah kita memasuki masa dimana pikiran dipenuhi oleh hal-hal yang menyangkut masa depan.

Terlebih ketika kamu sudah tamat SLTA atau memiliki gelar sarjana, tentunya keinginan untuk menjadi sukses di masa depan, berada pada barisan pertama. Untuk membantu mewujudkan, kamu menbutuhkan Pantun Motivasi untuk Sukses di bawah ini :

Bangun pagi di hari rabu,
Makan bakwan dan sambal kacang,
Ingatlah kembali pada mimpimu,
Jangan malas di masa sekarang.


Nenek tua kulit keriput,
Usia sudah sembilan satu,
Ada cita-cita yang harus terwujud,
Belajar dan bekerjalah selalu.


Semangka matang berwarna merah,
Campur es aduh segarnya,
Jangan mudah kau menyerah,
Karena itu tak ada guna.


Anak gembala mandi di kali,
Basah sudah seluruh badan,
Awalilah hidup dari mimpi,
Lalu perlahan segera wujudkan.


Awan cerah langit biru,
Mendung ketika senja menjamu,
Berkaryalah tanpa jemu,
Tak percuma waktu berlalu.


Guru menulis dengan kapur,
Beri pelajaran sambil duduk,
Luka lama segera kubur,
Semangat hidup terus dipupuk.


Sarapan pagi dengan roti,
Celupkan roti ke dalam kopi,
Dari dulu hingga nanti,
Bekerjalah dengan sepenuh hati.


Baju robek segera dijahit,
Untuk dipakai pergi ke pasar,
Ilmu boleh masih sedikit,
Asal selalu mau belajar.


Pergi berburu ke dalam hutan,
Bertemu kancil dan juga rusa,
Ingin bahagia di masa depan,
Pemalas itu buang segera.


Bermain layangan di sore hari,
Angin kencang benang genting,
Jangan hanya berdiam diri,
Beraksi adalah yang terpenting.


Pantun Motivasi Hidup

Pantun Motivasi Sukses Islami

Meski banyak orang yang menganggap bahwa kesuksesan diukur dari banyaknya uang / harta seseorang, namun tidak halnya dalam agama Islam. Agama Rahmatan Lil Alamin mengajarkan umatnya untuk rajin bersedekah dengan harta yang dimiliki, serta membantu sesama yang tengah kesusahan.

Meski definisi sukses bisa bermacam-macam dan tergantung dari sudut pandang yang beragam, tetapi di hadapan Allah SWT kita semua sama, yang membedakan hanyalah amal dan ibadah. Berikut, beberapa Pantun Motivasi Sukses Islami untuk kamu :

Berjalan kaki menyepak krikil,
Melihat pekerja membuat aspal,
Jika mimpi dirasa mustahil,
Permudahlah dengan bertawakkal.


Sungguh enak buah semangka,
Begitu pula buah ceri,
Setelah berusaha sekuat tenaga,
Serahkan semua kepada Ilahi.


Dua tiga anak nelayan,
Pergi ke laut mencari ikan,
Hidup adalah perjuangan,
Sukses ada di tangan Tuhan.


Jangan main layang-layang,
Jika mendung banyak kilat,
Allah suka orang yang berjuang,
Mengejar dunia dengan akhirat.


Sarang burung di ujung jati,
Lihatlah dengan memakai teropong,
Berusahalah dengan sepenuh hati,
Ada Allah yang senantiasa menolong.


Setelah usia menimba pelajaran,
Saatnya pulang menuju rumah,
Kalau lelah di sela pekerjaan,
Ambil wudhu dan sholatlah.


Bangun ketika di pagi buta,
Cuci muka minum susu coklat,
Mengejar sukses di dunia,
Seimbangkan dengan sukses akhirat.


Jalan-jalan ke Bukittinggi,
Memakai baju berwarna merah,
Allah itu maha pemberi,
Jangan putus asa dan menyerah.


Peegi ke sekolah naik sepeda,
Capek mengayuh pelan jalannya,
Berusaha sambil berdo’a,
Itulah perjuangan yang sesungguhnya.


Cahaya lilin mulai meredup,
Namun listrik masih mati,
Allah tahu kamu sanggup,
Jangan sia-siakan bakat diri.


Pantun Motivasi Bijak Kesuksesan

Pantun motivasi bijak kesuksesan

Saat ini, banyak sekali para motivator yang dengan terbuka memberi motivasi-motivasi spektakuler, terutama dari segenap pengalaman yang telah ia lalui sepanjang perjalanan karirnya. Mungkin kamu sendiri pernah ikut dalam kelas ataupun acara yang diadakan.

Sebenarnya, banyak sekali sumber yang bisa didapat untuk dijadikan motivasi diri sendiri, agar senantiasa bersemangat dan bergairah dalam mengejar mimpi. Nah, salah satu cara paling mudah dan gratis ialah melalui Pantun Motivasi Bijak di bawah ini :

Batu apung mudah retak,
Kadang di air ia mengambang,
Jika kita tidak bergerak,
Kita tidak akan pernah berkembang.


Makan nasi goreng dengan acar,
Minumnya kopi luwak sidikalang,
Tumbuhkan gairah dalam belajar,
Karena belajar buat kita berkembang.


Berangkat pagi pergi sekolah,
Bawa tas dan juga pena,
Jangan menyerah karena masalah,
Dibalik masalah ada hikmahnya.


Campur kelapa dengan es,
Rasanya sungguh amat segar,
Jika ingin jadi orang sukses,
Jangan suka malas belajar.


Simpan sepatu di atas rak,
Gantungkan dasi di lemari,
Berfikirlah sebelum bertindak,
Agar tak menyesal di kemudian hari.


Anak kucing larikan ikan,
Diatas meja habislah sudah,
Ringanlah dalam memaafkan,
Agar hidup menjadi indah.


Awan cerah langit biru,
Jika mendung menjadi kelabu,
Luaskanlah wawasanmu,
Tinggikanlah budi pekertimu.


Berjalan sendiri di dalam kelam,
Di tengah jalan turun hujan,
Sukses tidak datang semalam,
Butuh perjuangan dan pengorbanan.


Sungguh enak jus ceri,
Apalagi jika dirambah es,
Kalau hanya berdiam diri,
Bagaimana kamu hendak sukses?


Potong kain dengan gunting,
Jangan sambung dengan perekat,
Aksi dan gerak yang terpenting,
Agar kesuksesan semakin dekat.


Pantun Motivasi Belajar

Pantun Semangat Meraih Impian

Kita sering mendengar bahwa, terkadang seseorang memiliki mimpi yang sangat tinggi, sehingga jika dikaji-kaji, akan terkesan mustahil untuk diwujudkan. Yap, hal ini wajar saja, karena orang lain memiliki tolok ukur penilaian yang bervariasi.

Yang jelas, apapun mimpi dan cita-citamu, teruslah berusaha untuk mewujudkannya, jangan terlalu mendengar ocehan orang lain, yang justru bisa mematahkan semangatmu. Semoga, beberapa pantun Motivasi Sukses di bawah ini bisa membantu :

Bangun pagi di hari minggu,
Mencuci pakaian dan sepatu,
Raihlah semua cita-citamu,
Untuk bekal di hari tuamu.

*** ***

Terkena pisau kaki berdarah,
Obatlah ia dengan segera,
Memimpikan harapan begitu megah,
Berharap mimpi menjadi nyata.

*** ***

Sarapan pagi dengan roti,
Roti celupkan dalam kopi,
Meraih cita-cita dan mimpi,
Jangan lupa pada Illahi.

*** ***

Anak gembala bermain layang-layang,
Hati bahagia bukan kepalang,
Cita-cita didapat hatipun senang,
Berterimakasihlah pada guru tersayang.

*** ***

Pagi hari menyiram bunga,
Bunga Mawar dekat jendela,
Kalau berhasil meraih cita-cita,
Jangan lupa membangun bangsa.

*** ***

Buat rakit dari bambu,
Kayuhlah ia sampai ke hulu,
Aku dapat semangat baru,
Tuk meraih cita-cita ku.

*** ***

Adik kecil rajin belajar,
Belajar membaca dalam kamar,
Ilmu ku takkan pernah pudar,
Membuat menyala semangat belajar.

*** ***

Pergi ke sekolah pakai sepatu,
Bersama teman barengan berjalan,
Dengan bangga menuntut ilmu,
Senang hati menerima pelajaran.

*** ***

Ke hutan cari kayu jati,
Untuk diolah jadi kursi,
Jadilah anak yang berani,
tunjukan bakat dan potensi diri.

*** ***

Menuju rimba pergi memukat,
Dapat burung si burung Murai,
Jadilah orang yang bertekad,
Banyak mimpi yang hendak dicapai.

*** ***

Hari minggu pergi ke pasar,
Berjalan kaki di tepi trotoar,
Ketika kecil rajin belajar,
Akan pandai di waktu besar.

*** ***

Pantun Motivasi Kerja Keras

Penutup

Demikianlah, ulasan kali ini mengenai Pantun Motivasi Sukses Islami, untuk penyemangat dan nasehat meraih cita-cita dan kebahagiaan di masa depan. Semoga bisa bermanfaat dan terima kasih.