Makna Lagu Yamko Rambe Yamko | Papua

Posted on

Makna Lagu Yamko Rambe Yamko – Sebagai seorang pelajar / peserta didik, pasti kamu sudah tidak asing lagu dengan salah satu Lagu daerah Papua ini. Nah, pada kesempatan kali ini, Senipedia akan coba mengulas Makna dalam Yamko Rambe Yamko, beserta lirik dan artinya secara lengkap.

Makna Lagu Yamko Rambe Yamko

Makna Lagu Yamko Rambe Yamko
Makna Lagu Yamko Rambe Yamko

Asal lagu Yamko Rambe Yamko adalah Provinsi Papu, Indonesia. Kita mengenal irama dan lirik yang ceria serta penuh kegembiraan ketika memainkannya. Namun tahukah kamu, ternyata Pesan dalam Lagu Yamko Rambe Yamko tidaklah sesuai dengan perkiraan kita selama ini.

Syairnya bermakna kesedihan yang dalam di masa lalu. Menurut Website Wikipedia, Lagu Yamko Rambe Yamko bercerita tentang peristiwa peperangan, terutama di tahun 1932, di mana Papua ingin meninggalkan Indonesia, utamanya pertikaian bangsa Indonesia untuk mempertahankan penduduk Papua.

Soal Pencipta Lagu Yamko Rambe Yamko, hingga kini masih simpanh siur, ini disebabkan karena usia lagu yang sudah cukup tua. Namun di sisi lain, eksistensinya masih sangat terlihat hingga sekarang. Meskipun menggunakan bahasa daerah, pasalnya lagu ini telah booming hingga di kancah internasional.

Untuk soal Makna yang terkandung dalam Lagu Yamko Rambe Yamko, terdapat dua versi. Pertama, bercerita tentang peperangan antar suku di Papua. Sedangkan versi kedua, bermakna tentang perjuangan pahlawan Indonesia dalam memperkenalkan kedaulatan Papua sebagai daerah milik Indonesia.

Demikian, ulasan singkat mengenai Makna Lagu Yamko Rambe Yamko. Nah, di bawah ini dilakan kamu simak mengenai Lirik lagu beserta terjemahannya secara lengkap :

Lirik Lagu Yamko Rambe Yamko

Hee Yamko Rambe Yamko,
Aronawa Kombe,
Hee Yamko Rambe Yamko,
Aronawa Kombe…

Temino Kibe Kubano Ko Bombe Ko,
Yuma No Bungo Awe Ade,
Temino Kibe Kubano Ko Bombe Ko,
Yuma No Bungo Awe Ade…

Hongke Hongke, Hongke Riro,
Hongke Jombe, Jombe Riro,
Hongke Hongke, Hongke Riro,
Hongke Jombe, Jombe Riro…

Arti Lagu Yamko Rambe Yamko

Hai jalan yang dicari sayang perjanjian,
Hai jalan yang dicari sayang perjanjian,
Sungguh pembunuhan di dalam negeri,
Sungguh pembunuhan di dalam negeri -sebagai bunga bangsa

Bunga bangsa, bunga bangsa,
bunga bangsa – bunga bertaburan – di taman pahlawan,
Bunga bangsa, bunga bangsa,
bunga bangsa – bunga bertumbuh – di taman pahlawan…

Bunga bangsa, bunga bangsa, bunga bertaburan,
Bunga bangsa, bunga bangsa, bunga bertumbuh…

Berikut, Not Angka Lagu Yamko Rambe Yamko :

Not Angka Yamko Rambe Yamko
Not Angka Yamko Rambe Yamko

Fakta Lagu Yamko Rambe Yamko

Berikut adalah beberapa fakta dalam lagu ini, di mana menjadi salah satu lagu daerah Indonesia yang sangat membanggakan. Apa sajakah fakta-fakta tersebut, berikut rinciannya :

  • Indonesia menjadi Juara 1 dalam ajang paduan suara berskala internasional, yang diselenggarakan di Venesia, Italia, 7-10 Juli 2016 silam, dalam ajang yang bernama Claudio Monteverdi International Choral Festival and Competition.
  • Lagu ini membawa grup paduan suara The Resonanz Children’s Choir (TRCC) meraih Juara Umum dalam ajang 49th Tolosa Choral Contest, yang berlangsung di Spanyol, tanggal 2-5 November 2017
  • Lagu ini berhasil mengantarkan Paduan Suara Mahasiswa (PSM) Unika Soegijapranata Semarang Gratia Choir, meraih 5 Medali Emas dan 1 medali perak, dalam ajang 11th Rimini International Choral Competition (RICC) dan Andrea Del Verrocchio Internnational Choral Festival yang diadakan di Italia pada bulan September 2017 lalu.
  • Lagu ini berhasil menghantarkan Paduan Suara Jakarta Youth Choir (JYC) meraih 5 penghargaan, dalam ajang Festival Internazionale Chorus Inside Advent ke-34 di Roma, Italia, tanggal 1-3 Desember 2018.

Selengkapnya : 10+ Lagu Daerah Papua

Akhir Kata

Nah, demikianlah, ulasan singkat mengenai Makna Lagu Yamko Rambe Yamko beserta lirik lagu dan artinya. Semoga ulasan di atas bisa menambah wawasan kamu mengenai Lagu Daerah Papua maupun Indonesia. Terima kasih. (Ref).